Langsung ke konten utama

KERJA GA SESUAI JURUSAN

Halo semua,

Beberapa waktu belakangan ini ada satu wacana yang mungkin sudah menjadi keresahan sebagian orang dan akhirnya gue juga merasakan keresahan itu. “Loh lo kan dari jurusan A kok kerjanya ini?” “Kenapa ga coba pekerjaan yang sesuai sama jurusan kuliah lo aja?” “Lo yakin bisa ngerjain? Sorry nih, soalnya lo kan ga ada basicnya” atau “Gue heran, kenapa jurusan ga sesuai gini bisa diterima ya”

Gimana? Familiar sama pertanyaan-pertanyaan itu? Haha kita satu server. Gue yakin banget kalian pasti udah sering denger topik ini dibahas oleh para influencer favorit kalian. Sama gue juga. Setelah berpuas dengan berbagai eksplorasi di dunia kuliah, sejujurnya hal ini juga yang ada di kepala gue ketika memasuki tingkat akhir.

Berdasarkan sumber opini para influencer, artikel yang gue baca dan dipadukan dengan nalar gue, sampailah gue pada pemahaman sah-sah aja kok untuk bekerja di luar bidang jurusan kuliah, karena pada dasarnya ketika kuliah yang kita pelajari ga hanya terpaku dengan mata kuliah sesuai kurikulum aja. Betul gak? Mungkin ada yang mendalami fotografi, ada yang mendalami public speaking, ada yang belajar bisnis dan masih banyak lagi, terlepas dari jurusan apa yang kita ambil di bangku kuliah.

Sebagian orang mungkin bersyukur banget karena sudah menemukan minat dan kesukaan dia sejak dini. Jadi dia bisa menekuni hal tersebut tanpa banyak tersesat. Nah, untuk sebagian orang lainnya mungkin ga seberuntung itu, kayak gue contohnya. Untuk menemukan ikigai gue mungkin harus banyak trial and error dulu. FYI, ikigai itu merupakan istilah dari Bahasa Jepang untuk menggambarkan sesuatu yang dapat menghidupi lo secara finansial, sesuai dengan kesukaan dan bakat (passion) dan dapat menjadi salah satu kontribusi lo atas apa yang dibutuhkan dunia.

Lagipula, dunia itu sangat dinamis. Bisa jadi bidang yang lo pelajari semasa kuliah prospek kerjanya lagi kurang bagus untuk saat ini. Ya pasti lo harus beradaptasi untuk bertahan kan? Misalnya dengan bekerja lintas jurusan. 5 atau 10 tahun ke depan bisa jadi sebaliknya. Intinya, lo ga dosa kok kalo ga bekerja sesuai dengan jurusan kuliah. Gue yakin masing-masing kita pasti punya sisi bijak untuk menentukan apa yang terbaik untuk hidup kita sendiri. Believe in yourself, meskipun terkadang susah hehe.

Sebenarnya menurut gue pekerjaan yang tidak sesuai dengan jurusan kuliah adalah hal yang lumrah dan tidak perlu diperdebatkan. Selama di persyaratan rekrutmen memperbolehkan untuk lintas jurusan dan orang tersebut bisa menjalani dan mengikuti alur kerja dengan baik, why not? Tidak menyalahi aturan, tidak merugikan perusahaan dan tidak merugikan pihak manapun. So why it’s become an issue? Again and again yang menjadi akar permasalahannya adalah omongan orang lain. Entah apa maksud dan tujuannya. Bisa jadi karena memang ada maksud yang tidak baik atau bisa jadi juga sebenernya asal nyeletuk aja, tapi bikin orang yang bersangkutan jadi kepikiran. Who knows?

Jadi menurut gue, as long as we don’t harm people or against the rules, go with it. Ada nih kalimat yang jadi reminder untuk diri gue sendiri dan semoga juga bisa jadi pengingat untuk lo, mereka bebas berpendapat tentang lo dan lo bebas untuk ga peduli akan itu.

Life is too short for those bad things, dear. You are is what you think.


Akhir kata, semangat ya untuk kalian, you are worth it!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

INTERVIEW WITH SHOPEE INDONESIA

Halo semua, Sebagai jobseeker cerita tentang pengalaman interview pasti berguna banget yakaan hehe. Jadi sesuai judul, gue mau berbagi cerita tentang pengalaman interview di Shopee. Pasti kalian semua ga asing kan dengan salah satu e-commerce paling populer saat ini. Untuk informasi detail kalian bisa browsing sendiri deh pake bantuan mbah google. Yang jelas, gue pribadi tertarik dengan start up yang base nya di Singapura ini. Ga cuma di Singapura dan Indonesia aja, karena Shopee adalah perusahaan multinasional di Asia Tenggara dan Taiwan. Jadi, tanggal 4 Oktober 2019 gue coba apply di Shopee untuk 2 posisi. Yang pertama Global Leader Program dan Business Development (BD) . Waktu itu tau informasi rekrutmen Shopee setelah buka web nya. Nah bagi kalian yang berminat bisa cek aja nih di situsnya careers.shopee.co.id 9 Oktober 2019, ternyata dapet email dari HR Shopee untuk posisi Business Development dan diberi info untuk mengikuti tes dan wawancara pada tanggal 15 Oktober 2
Hallooo! Gue Ayu, seorang pejuang skripsi yang baru aja bikin blog dan mencoba menulis entri pertama sambil ditemani suara hujan di Jatinangor. Well, It's my new blog! yeayy! Sebenernya dulu pernah punya blog, tapi buat tugas sekolah pas SMP aja. Tapi ya gitu, ga diurus, bahkan gue lupa apa passwordnya hehe. Yes, I'm newbie! Kenapa gue bikin blog? Tiap hari gue nulis, tapi untuk konsumsi pribadi aja. Sekarang gue coba buat nulis, yang bisa dibaca kalian :) (Semoga ada yang mau baca 😤). Mungkin ke depannya blog ini bakal jadi wadah gue untuk menuangkan opini-opini atau informasi tertentu. Gue belom tau pasti sih tentang apa. Let us see! Salam Kenal!
FRESH GRADUATE’S LIFE Lagi-lagi gue berada di persimpangan. Bimbang karena banyak pilihan. Ada pilihan yang datangnya dari keinginan, ada juga karena tuntutan. Belom lagi omongan orang-orang, ga pengen didengerin sih, tapi tetep aja menyebalkan. Sebagian lagi bilang, ya begitulah kehidupan orang sedang memulai sesuatu yang baru. We finish something to start so mething. Do you feel what I feel? Mungkin gue cerita dulu kali ya tentang gue. Berawal dari tahun 2015, tahun dimana Unpad menerima gue sebagai mahasiswa. Gue lulus tepat waktu tahun 2019. Kehidupan kuliah gue seperti kebanyakan mahasiswa, kuliah, belajar, organisasi, nongkrong bareng temen-temen. Kesibukan gue ga jauh-jauh dari deadline tugas kampus atau tugas organisasi. Seperti mahasiswa pada umumnya juga, 4 tahun kehidupan gue di kampus diakhiri dengan skripsi. Well, I didn’t really like skripsi. Kalo manusia normal, ya ga ada juga yang suka skripsi sih kayaknya hehe. Don’t you? Gue berada pada titik harus m